/

Senin, 06 Agustus 2012

Tips Merawat Peralatan Dapur Berbahan Aluminium

Bagi anda yang memiliki peralatan dapur berbahan aluminium, untuk merawatnya dibawah ini ada beberapa tips yang dapat anda lakukan :
1. Rebuslah air yang sudah ditambahkan sedikit cuka hingga mendidih dalam peralatan baru atau yang belum digunakan seperti wajan, panci, pengukus dan juga alat masak lainnya yang berbahan aluminium. Hal ini bertujuan agar dapat mencegah makanan lengket saat diolah.

2. Untuk membersihkan peralatan yang menghitam atau berkarat ,campurlah satu liter air dan tambahkan satu sendok teh krim tartar. Rebus selama 10 menit dalam peralatan tersebut ,kemudian diangkat. Selanjutnya anda tinggal menggosok dengan spon peralatan masak tersebut hingga bersih selagi air rebusan masih hangat.

3. Untuk menghilangkan bau amis atau anyir yang masih menempel,bubuhi dengan beberapa tetes air jeruk nipis/lemon. Diamkan selama 15-20 menit,lalu cuci biasa menggunakan sabun cuci dan spon.

4. Agar oven konvensional tahan lama , selalu bersihkan seluruh bagiannya mulai dari kaca, rak hingga bagian bawah oven yang langsung terkena api.

Sekian tips dari saya semoga berguna buat para pembaca.

Tidak ada komentar: